Cara Mengambil Gambar di Layar Komputer/Laptop



Artikel dalam blog ini, biasanya saya menggunakan Gambar saya sendiri dengan watermark "GudangTips-PC" di semua Gambarnya, namun hanya yang sudah saya beri watermark saja. Lalu, bagaimana mengambil Gambar sendiri pada layar Komputer/Laptop? hal tersebut sebenarnya hal yang sangat mudah dilakukan, nyatanya anda bahkan tidak membutuhkan software apapun dalam hal ini.

Mengambil Gambar pada layar Komputer/Laptop tanpa software apapun? yup, anda cukup menggunakan keyboard anda sendiri dan menggunakan software Paint dari Windows anda. Namun pengambilan Gambar dengan Keyboard dan Paint saja hanya mengambil yang terdapat pada Dekstop saja. Berarti, jika anda menggunakan Aplikasi ataupun Game dalam layar Fullscreen anda tidak bisa menggunakan cara ini. 

Baca artikel saya mengenai Cara Mengambil Gambar saat Gaming pada Komputer/Laptop.


Cara Mengambil Gambar di Layar Komputer/Laptop


Pertama, pilih target Gambar apa yang ingin anda ambil di layar anda. Misalnya, Gambar saat tengah menonton Video.



Jika anda sudah menargetkannya, silahkan anda tekan tombol Prt Sc SysRq atau Ctrl + Prt Sc SysRq


Selanjutnya, silahkan jalankan software Paint pada Windows anda.


Sekarang, anda cukup menempelkan atau mem-Paste pada Paint dengan tombol Ctrl + V.


Terakhir, anda hanya perlu menyimpan Gambar tersebut. Cukup mudah bukan?